Rabu, 02 Januari 2013

Incar PPD untuk Payungi Metromini dan Kopaja

JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengungkapkan bahwa pihaknya akan membeli Perum Perusahaan Pengangkutan Djakarta (PPD). Pria yang lebih dikenal dengan nama Jokowi itu berencana menjadikan PPD sebagai perusahaan BUMD transportasi Jakarta.

"Oh iya, ini baru kita ajukan ke Menteri BUMN masih dalam proses," ujar Jokowi, Senin (31/12). Menurutnya, langkah tersebut merupakan bagian dari program peremajaan angkutan umum yang selama ini direncanakannya. Nantinya, PPD berfungsi sebagai wadah bagi bus Metromini dan Kopaja yang diremajakan oleh Pemprov DKI.

Langkah tersebut juga sejalan dengan permintaan DPRD DKI agar Jokowi menyediakan wadah bagi rencana peremajaan angkutan umum. Dengan pembelian ini maka tidak ada lagi kendala hukum untuk Jokowi memberikan hibah armada kepada Kopaja dan Metromini.

Selain itu pembelian PPD juga akan memudahkan proses peremajaan angkutan. Pasalnya, PPD sudah memiliki infrastruktur yang siap pakai. Meski begitu, Jokowi mengaku akan tetap melakukan perombakan manajemen setelah PPD resmi menjadi BUMD.

"Biar semuanya ter-manage lah. Ada payungnya yang jelas. Mudah memperbaiki, menata ulang trayek, ada rumahnya paling tidak di situ kan areanya sudah ada, pool-nya sudah ada, daripada membuat terlalu lama," papar mantan Wali Kota Surakarta itu.

Sekedar diketahui, pada tahun 2013 ini Jokowi berencana untuk menghibahkan 1000 bus untuk Metromini dan Kopaja. Rencana ini ditentang DPRD karena kebanyakaan bus Metromini dan Kopaja dimiliki oleh perorangan. Sementara hibah harus diberikan pada lembaga berbadan hukum. (dil/jpnn)



Spoilerfor sumber:

http://www.jpnn.com/read/2013/01/01/152530/Incar-PPD-untuk-Payungi-Metromini-dan-Kopaja-




coba hibah nya ke DPRD, pasti ngak bakalan ditentang nihNgakak

nice move pakdheSmilie

sekalian bisa buat nggaji sopir juga nantinyaSmilie

ane setuju ide ini
saat ini angkot jakarta urakan ga ada pembenahan
dengan adanya saingan yang baik para pengusaha angkot akan berusaha berbenah

PPD sarang korupsi itu, asetnya banyak, tapi perusahaan bisa bangkrut, beli mobil baru aja nggak sanggup, pegawai ngga digaji berbulan2

bandingkan dengan mayasari.. padahal sama2 beroperasi di jakarta


gw sih ga ngerti sopal begituan, tapi semoga sukses aja deh pak! Toast


nb : sekalian aja PNS2 GOBLOG nya dipecatin saja pakBig Grin


Quote:Original Posted By mbia â–º
PPD sarang korupsi itu, asetnya banyak, tapi perusahaan bisa bangkrut, beli mobil baru aja nggak sanggup, pegawai ngga digaji berbulan2

bandingkan dengan mayasari.. padahal sama2 beroperasi di jakarta


Siap2 dirut PPD dicopot. Knp blum di bersihin DI ya?

PPD boleh diambil alih dan difungsikan lagi, dengan catatan semua direksi diganti bahkan sampai kepala bengkelnya pun harus diganti.....Kiss


Quote:Original Posted By polkmn â–º


Siap2 dirut PPD dicopot. Knp blum di bersihin DI ya?


soalnya tahun ini dia untung kok, berapa milyar gituBingung

edit: maksudnya tahun laluNgakak (S)

bener nih langkahnya jokowi,itu ppd biar bersih dari koruptor yg jualin aset dari dalem...mengingat harga bis itu satu buahnya milyaran,loh..


Quote:Original Posted By janemooncake â–º
PPD boleh diambil alih dan difungsikan lagi, dengan catatan semua direksi diganti bahkan sampai kepala bengkelnya pun harus diganti.....Kiss


iya. idealnya format ulang, kosongin, pensiunin orang lama, ganti namanya (djadoel banget=pengangkutan penumpangdjakarta), ubah jadi perusahaan baru yang profesional kyk Singapore MRT atau London Transport.

dibeli dan busnya diremajakan pasti hasilnya lebih menguntungkan

kpn angkutan umum jkt bs kya diluar negri yMatabelo

Setubuh ama pak gubernur,PPD udh terlalu tua,ayo beli pak ,sulap jadi perusahaan transfortasi massal yang bermutu2 Jempol

Tidak ada komentar:

Posting Komentar